Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Saat ini Kucing Adalah Hama

Akriko.com - Halo Brosis jumpa lagi dengan saya, kali ini saya mau bercerita sedikit tentang hewan yang namanya kucing, yang saat ini saya bernai menyebutnya sebagai Hama di lingkungan rumah tangga.
Saat ini Kucing Adalah Hama

Dirumah saya sejak 5 tahun lalu ada seekor kuicng betina, entah dari mana datangnya, dan sampai saat ini sudah beranak pinak entah sudah berapa kali. Belum lagi anaknya dan cucunya yang juga sudah mulai beranak pinak.

Jadi dengan demikian populasi kucing saat ini sudah banyak sekali, dan sudah tidak nyaman rasanya memiliki atau terdapat banyak kucing dirumah tangga, oleh sebab itu lagi saya menyebut bahwa saat ini kucing bisa dibilang hama di rumah tangga kalau jumlahnya kebanyakan dan tidak dikandangkan.

Kucing yang saya maksud adalah kucing liar yang entah dari mana datangnya, minta belas kasihan untuk dikasih makan dan akhirnya menetap dirumah itu karena setiap hari dikasih makan. Bagi pecinta hewan kucing jangan salah dalam mencerna tulisan saya ini, karena tidak semua kucing itu saya anggap hama.

Berikut ini saya akan berikan beberapa alasan kenapa saat ini kucing bisa saya bilang sebagai hama dirumah tangga.
  1. Saat ini kucing rumahan itu sangat malas, jarang mau berburu makanan seperti tikus, tokek dll, mereka menunggu tuannya makan dan memelas didepan tuannya untuk dikasih makan. Bahkan sudah hafal dengan suara pintu dapur yang terbuka, jika terdengar pintu terbuka mama mereka akan turun dari persembunyiannya menuju dapur.
  2. Suka buang arbesar dan kecil sembarangan dan mengotori tempat yang seharusnya tidak tempat hewan untuk buang air. Padahal dari dulu kucing terkenal karena bisa mencari tempat untuk BAB ditempat yang ada tanahnya dan sehabis itu kotoranya ditimbun supaya tidak terlihat dan baunya tidak menyebar. namun sekarang kucing usdah jorok, BAB sembarangan.
  3. Di Bali ada kepercayaan bahwa tidak boleh membunuh kucing, oleh sebab itu tidak ada orang yang berani membunuh kucing di Bali dan juga tidak ada predator alami, oleh sebab itu populasi kucing terus bertambah.
  4. Kucing kalau kawin malam malam pasti ribut dulu, suaranya kenceng, gak peduli dimana, tetep aja kedengaran kenceng suaranya di malam hari dan itu sangat mengganggu sekali.
Nah mungkin hanya itu beberapa alasan yang membuat kucing bisa disebut hama, meski hanya sedikit namun beberapa hal itu sudah cukup sangat menggangu, semoga bermanfaat.
Kriana
Kriana Saya hanya orang yang menyempatkan diri untuk menulis tentang apa saja ketika saya sempat menulis, untuk diri sendiri maupun informasi untuk orang lain

Posting Komentar untuk "Saat ini Kucing Adalah Hama"