Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Kirim Uang ke ShopeePay Orang Lain via BCA Mobile

Akriko.com - Halo Brosis, jumpa lagi dengan saya, kali ini saya akan memberikan informasi tentang cara mengirim uang ke shopee pay orang lain via BCA Mobile.



Saat ini kita sedang berada di zaman yang serba online dan instan, banyak metode pembayaran yang bisa kita lakukan tanpa uang tunai / cashless salah satunya dengan ShopeePay.

Shopeepay ini saya rasa aplikasi pembayaran instan yang sangat bagus karna kita bisa menerima uang sesama akun Shopeepay dan juga bisa menerima dan mengirim uang dari Bank konvensional dengan biaya admin yg ringan dan bahkan gratis.

Saya sendiri sudah sering menerima dan mengirim uang dengan ShopeePay ke sesama akun Shopee atau ke Bank konvensional.

Nah bagi kamu yang ingin mengirim uang ke ShopeePay via Bank konvensional terutama via Mobile Banking juga bisa.

Selama ini saya sering pakai Bank BCA / BCA Mobile untuk isi saldo ShopeePay, nah sekarang saya akan berikan tutorialnya, seperti apa cara mengisi saldo shopeepay orang lain dengan BCA Mobile, silakan simak di bawah ini.

Pertama buka aplikasi BCA Mobile, masuk dengan kode akses, kemudian pilih menu m-Transfer.

Selanjutnya silakan pilih menu BCA Virtual Account karna kita akan memakai ini untuk kirim uang ke akun ShopeePay.

Setelah itu masukkan nomor virtual ShoppePay yang akan dikirim. Biasanya nomor virtual di mulai dengan kode 122 dilanjutkan dengan nomor HP misalnya 122081234567890. Setelah itu tekan OK kemudian tekan Send pojok kanan atas.



Setelah itu akan muncul data dari akun ShopeePay yang akan kita kirim uang, jika sudah benar, silakan tekan OK.


Setelah itu masukkan nominal uang yang akan kamu kirim, minimal Rp10.000 untuk sekali kirim uang ke akun ShopeePay. Jika sudah benar, silakan tekan OK untuk melanjutkan.


Setelah itu akan muncul tampilan seperti pada gambar di bawah ini, yakni data dari akun ShopeePay yang akan kita kirimi uang. Jika sudah benar silakan tekan OK untuk menlanjutkan.


Setelah itu silakan masukkan PIN BCA Mobile kamu untuk menyelesaikan transaksi kirim uang ke akun ShopeePay tersebut.


Selanjutnya akan muncul pemberitahuan bahwa transaksi m-transfer sudah berhasil, nah selanjutkan silakan tekan OK untuk menutup pemberitahuan itu.



Nah mungkin hanya itu tutorial kali ini tentang cara mengirim uang ke shopee pay orang lain via BCA Mobile. Semoga bermanfaat dan terima kasih.
Kriana
Kriana Saya hanya orang yang menyempatkan diri untuk menulis tentang apa saja ketika saya sempat menulis, untuk diri sendiri maupun informasi untuk orang lain

Posting Komentar untuk "Cara Kirim Uang ke ShopeePay Orang Lain via BCA Mobile"