New Honda Vario 125 / 150 Facelift, Makin Gagah.
Halo Brosis, kali ini ada kabar terbaru dari PT. Astra Honda Motor (AHM) dimana pada hari Senin, 16 April 2018 PT. AHM secara resmi merilis satu produk teranyar mereka yakni Honda Vario 125 dan Honda Vario 150 Facelift yang tampil semakin gagah, futuristik dan juga sporty dengan berbagai fitur yang baru.
Honda Vario 125 dan Vario 150 yang identik ini kini hadir dengan wajah baru yang lebih menonjolkan tampilan sporty yang bisa kita lihat pada bagian kemudi yang lebih terlihat kecil dan agak menjorok kebelakang. Selain itu kita juga bisa lihat pada bagian fender belakang yang menggantung dan juga memakai lampu sein yang terpisah dari stoplamp. Sehingga kesan sporty ala motor batangan lebih terasa.
Untuk tampilan secara keseluruhan memang masih banyak mempertahankan model Vario 125 /150 yang lama, namun ada beberapa perbedaan yang memang membuat Honda Vario 125 / 150 kali ini lebih keren. Nah berikut beberapa bagian dari Honda Vario 125 dan Honda Vario 150 facelift.
Secara keseluruhan memang Honda Vario 125 dan Vario 125 terlihat sama, namun ada beberapa hal yang membedakannya, apa saja itu, silakan simak di bawah ini.
Honda Vario 125 dan Vario 150 yang identik ini kini hadir dengan wajah baru yang lebih menonjolkan tampilan sporty yang bisa kita lihat pada bagian kemudi yang lebih terlihat kecil dan agak menjorok kebelakang. Selain itu kita juga bisa lihat pada bagian fender belakang yang menggantung dan juga memakai lampu sein yang terpisah dari stoplamp. Sehingga kesan sporty ala motor batangan lebih terasa.
Untuk tampilan secara keseluruhan memang masih banyak mempertahankan model Vario 125 /150 yang lama, namun ada beberapa perbedaan yang memang membuat Honda Vario 125 / 150 kali ini lebih keren. Nah berikut beberapa bagian dari Honda Vario 125 dan Honda Vario 150 facelift.
- Bagian speedometer sudah full digital
- Sudah memakai Keyless / shutter key (khusus Vario 150)
- Tampilan velk mirip PCX (Khusus Vario 150)
- Memakai muffler baru dengan model mirip punya CBR150
- Ada lampu DRL pada bagian depan diatas lampu utama.
- Fender belakang model gantung dan lampu sein terpisah
- Ban depan belakang lebih besar dari sebelumnya yakni 100 dibelakang dan 90 di bagian depan.
- Tanpa Kick Stater (elektrik starter saja)
Secara keseluruhan memang Honda Vario 125 dan Vario 125 terlihat sama, namun ada beberapa hal yang membedakannya, apa saja itu, silakan simak di bawah ini.
- Dari kubikasi mesin sudah pasti berbeda Vario 125 memakai mesin 125 cc sedangkan Vario 150 memakai mesin dengan kubikasi 150 cc.
- Untuk Vario 150 memakai Keyless / Shutter Key sedangkan Honda Vario 125 masih memakai kunci konvensional.
- Pada bagian Velk, Honda Vario 150 memakai velk model baru seperti punya PCX sedangkan Honda Vario 125 masih memakai model velk yang lama.
- Piringan cakram depan juga berbeda, Honda Vario 150 memakai piringan cakram bergelombang (wave) sedangkan Honda Vario 125 masih memakai model yang lama.
- Untuk Striping Honda Vario 125 kesan warnanya lebih ramai sedangkan Honda Vario 150 kesannya simpel satu warna saja.
- Perbedaan lain nampak pada tulisan Vario apda body, Vario 150 menganut model emblem 3D sedang Vario 125 masih striping biasa.
Selanjutnya untuk distribusi unit dari Honda Vario 150 siap dijual April ini sedangkan untuk Honda Vario 125 akan didistribusikan Mei 2018 jadi lebih diutamakan untuk Vario 150 untuk bisa dipinang oleh konsumen.
Sementara untuk harganya sendiri Honda Vario 125 dijual AHM paling murah 19,1 (CBS) lalu 19,9 juta (CBS-ISS) sementara Honda Vario 150 dilepas dengan harga 22,5 juta OTR Jakarta. Nah itulah info singkat tentang produk baru dari Honda, semoag bermanfaat dan terimakasih.
Posting Komentar untuk "New Honda Vario 125 / 150 Facelift, Makin Gagah."
Silakan berikan komentar Anda dengan baik, silakan gunakan Bahasa Indonesia dengan baik supaya mudah dibaca oleh pengunjung lain, Jangan ada Spam dan link aktif. Terimakasih