Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tempat Wisata Selfie Terbaru di Wanagiri Buleleng

Akriko.com - Seperti diketahui ada beberapa tempat wisata selfie yang ada di Wanagiri ini dan yang paling pertama sudah ada sejak bulan Juni 2016 lalu, setelah yang pertama sukses maka bermunculan lagi beberapa tempat wisata selfie baru yang jaraknya juga berdekatan yang bisa menjadi pilihan yang bagi mereka yang senang berfoto dan selfie dengan latar belakang danau.


Pertama kali yang ada adalah wisata Selfie yang ada di pinggir jalan  yang berlokasi Dusun Asah Panji, Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Buleleng. Tempat ini ada beberapa wahana selfie seperti sarang burung yang bergantung, ayunan, anjungan dan tempat kayak menara pengintai begitu (mercusuar) dengan latar belakang danau buyan.

Sementara untuk harga tiketnya ada dua, jika mau menikmati berfoto dengan sarang burung, cukup membayar tiket hanya Rp 5.000 saja. Selain itu untuk menikmati tiga wahana lain seperti ayunan, anjungan dan menara tersebut harus membayar tiket masuk sebesar Rp 15.000,-. Jadi untuk menikmati semua wahana yang ada di Wisata selfie pertama ini harus bayar Rp 20.000.


Bukan hanya warga lokal yang banyak mengunjungi tempat ini, bahkan bule manca negara juga suka mengunjungi tempat ini untuk sekedar berfoto saja, karena memang tidak ada kegiatan lain yang bisa dilakukan di sini selain berfoto. Nah itu adalah tempat wisata selfie yang pertama yang saya kunjungi karena jaraknya paling dekat dari saat baru masuk menuju jalur Asah Gobleg dengan empat jenis Wahana yang indah.

Selain itu ada lagi tiga tempat wisata selfie yang ada di Wanagiri, namun untuk yang kedua dan ketiga tidak saya kunjungi, nah saya memilih yang terakhir yakni yang nomor empat. Lokasi wisata selfie ini berada di kiri jalan masih di jalur yang sama. Lokasi wisata selfie ini berada setelah lokasi Air Terjun Cinta.

Tempat Wisata Selfie Terbaru di Wanagiri Buleleng

Wisata selfie yang ini berkonsep seperti tempat prewedding (bernuansa cinta) dengan latar belakang twin lake Buyan dan Tamblingan yang jaraknya memang berdekatan. Mungkin bagi yang jomblo pantang untuk ke tempat ini. 😇

Tempat ini memiliki enam background foto, pertama saat baru masuk dengan gerbang Garuda, kedua bunga berwarna merah, ketiga sarang burung yang bergantung, keempat bingkai foto bentuk jantung, kelima tempat kayak orang menikah gitu dan terakhir di jembatan tempat keluar.

Untuk bisa menikmati semua wahana tersebut, kamu hanya perlu membayar tiket masuk seharga Rp 10.000 saja. Jika kamu datang berpasangan jika ingin berfoto bersama pasangan maka kamu bisa dibantu oleh petugas yang ada di sana.

Seperti kemarin hampir semua foto diambil oleh petugas yang ada di sana, saya ke sana hari Senin tanggal 17 Juli 2017, jadi suasana agak sepi dan bisa menikmati tempat ini dengan nyaman dan petugas juga bisa mengambilkan banyak foto karena tidak banyak pengunjung.

Satu hal lagi yang perlu diperhatikan adalah, ketika datang ke tempat selfie ini tentunya harus dalam cuaca yang cerah supaya latar belakang seperti bukit dan danau bisa terlihat dengan jelas. Jika dalam cuaca berkabut maka dipastikan semua latar belakang itu tidak akan terlihat dengan bagus karean tertutup kabut.

Nah itulah cerita singkat saya saat berkunjung ke beberapa Wisata selfie yang ada di Wanagiri Sukasada Buleleng, semoga bisa memberikan informasi yang bermanfaat bagi kamu warganet yang ingin datang ke tempat Wisata Selfie (swafoto), semoga bermanfaat dan terimakasih.

Bagi kamu yang ingin melihat banyak foto, silakan tonton video di bawah ini.

Wisata Selfie Wanagiri 1 Ayunan, Ajungan dan sarang burung


Wisata Selfie Wanagiri 2 yang berkonsep penuh cinta dan dengan latar dua danau
Ada yang masih kurang jelas dengan penjelasan di atas, silakan tanyakan langsung pada kolom komentar atau via chat WhatsApp di bawah ini, silakan klik logo WA.

Kriana
Kriana Saya hanya orang yang menyempatkan diri untuk menulis tentang apa saja ketika saya sempat menulis, untuk diri sendiri maupun informasi untuk orang lain

Posting Komentar untuk "Tempat Wisata Selfie Terbaru di Wanagiri Buleleng"