Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Link WhatsApp untuk ditaruh di Mana Saja

Saat ini ada begitu banyak aplikasi pesan instant gratis yang bisa dipakai baik untuk Android maupun iOS. Dengan adanya banyak pilihan maka kadang orang memilih salah satu atau lebih dari yang ada banyak itu untuk kepentingan tertentu.

Cara Membuat Link WhatsApp untuk ditaruh di Instagram

Beberapa aplikasi pesan instant antara lain BBM, Line,WeChat, Telegram, WhatsApp (WA) dan lain-lain masih banyak sekali yang tersedia gratis di Play Store atau App Store.

Bagi pemilik usaha online maka media ini sangat berguna bagi mereka yang ingin secara cepat memperoleh informasi atas apa yang dipasang dan apa yang diinginkan oleh calon pelanggan. Kita disini akan lebih condong untuk usaha online di Instagram.

Saat ini mungkin banyak yang memakai line untuk media komunikasi antara penjual dan pembeli karena link line bisa ditaruh pada Instagram (IG), karean saat ini banyak juga toko online yang memakai akun Instagram untuk berjualan.

Mungkin Line dirasa terlalu banyak iklan atau notifikasi maka mungkin orang beralih ke aplikasi WA yang tanpa iklan dan sangat mudah untuk dipakai. Namun untuk bisa chatting di WA harus tahu dulu nomor telepon yang dipakai.

Namun tidak mungkin menaruh nomor telepon pada bagian web di profil IG, dan agak malas juga kalau harus mencatat nomor telepon ketika akan mengirim pesan ke admin toko online. Nah bagi kamu yang punya toko online dengan IG atau dengan media lain, saat ini kita bisa membuat link WhatsApp yang bisa ditaruh ke profil IG.

Ketika link tersebut di klik maka akan langsung terbuka ruang chat yang tertuju pada admin toko online. Nah bagaimana cara membuat link WhatsApp supaya bisa ditaruh di IG? silakan simak caranya di bawah ini.

Caranya sangat mudah, silakan buat dulu link seperti di bawah ini, untuk nomor teleponnya silakan pakai nomor telepon yang kamu daftarkan pada WhatsApp dan kata-katanya juga sesuaikan dengan keperluan kamu..
https://api.whatsapp.com/send?phone=6287854607021&text=Halo%20Bli%20Saya%20Hanya%20Mencoba%20Tentang%20Tutorial%20Membuat%20Link%20WhatsApp%20Terimakasih
Atau bisa juga seperti di bawah ini supaya chatnya tidak terkirim saat di enter
https://api.whatsapp.com/send?phone=6287854607021&text=
Halo%0ABli%0ASaya%0AHanya%0AMencoba%0ATentang%0ATutorial%0AMembuat%0ALink%0AWhatsApp%0ATerimakasih

Mungkin ada yang belum paham kenapa ada tanda %20, dalam bahan pemrograman %20 itu artinya spasi sedangkan untuk %0A adalah enter atau membuat baris baru. Untuk kata-katanya juga bisa diganti sesuai kebutuhan atau bisa disesuaikan dengan nama toko onliennya.

Nah jika dengan link sepanjang itu maka mustahil untuk ditaruh pada profil IG, oleh sebab itu kita harus pendekkan dulu link tersebut dengan bantuan link shorterner yang ada banyak di internet. Kali ini saya akan pakai www.bitly.com karena itu yang paling sering saya suka.

Silakan buka web tersebut dan silakan masukkan link WA kamu dengan cara copy paste, setelah itu silakan klik Shorten URL setelah itu akan mucul hasilnya dan silakan copy link / URL hasil shortener tersebut, link yang sudah dipendekkan akan seperti ini http://bit ly/otomade nah link itulah yang di taruh di profil IG kamu.

Kamu bisa mengubah tulisan otomade itu dengan nama kamu sendiri, otomade itu adalh nama channel saya, untuk itu silakan simak cara membuat short link dengan Bitly pada tulisan saya ini -> Cara membuat Shortlink dengan Bitly isi nama sendiri

Nah itulah cara membuat link / URL WhatsApp yang bisa kamu taruh di profil IG kamu atau bisa juga ditempat lain, semoga bermanfaat dan memudahkan mengalirnya rejeki kamu yang saat ini sedang giat berjualan di dunia maya, terimakasih.

Update 22/02/2019: Sekarang Bitly versi gratis sudah tidak bisa membuat link pendek custom, untuk bisa membuat short link custom harus upgrade ke versi enterprise. Sekarang bisa pakai tinyurl.com untuk memendekkan link. Silakan baca caranya disini --> Membuat Link WA dengan TinyURL

Bisa juga tonton video di bawah ini untuk lebih jelasnya.

Kriana
Kriana Saya hanya orang yang menyempatkan diri untuk menulis tentang apa saja ketika saya sempat menulis, untuk diri sendiri maupun informasi untuk orang lain

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Link WhatsApp untuk ditaruh di Mana Saja"