Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Skema Misi Berlian GrabBike Terbaru di Bali

Halo Brosis, salam satu atribut, jumpa lagi dengan saya, kali ini saya akan menulis tentang skema insentif terbaru misi berlian GrabBike di Bali yang sudah berlaku sejak tanggal 15 Agustus 2019 lalu. Nah kali ini ada perubahan sedikit tentang skema insentif dengan sistem berlian ini.

Skema Misi Berlian GrabBike Terbaru di Bali

Sejak awal berlakunya pada tanggal 15 Agustus lalu, sistem berlian di Bali memiliki skema seperti di bawah ini

Berlian yang didapatkan jika menyelesaikan order:
  1. Grabbike, driver akan mendapat 8 Berlian pada jam normal dan maksimal 10 berlian pada jam tertentu mulai pukul 18.00 - 22.59 Wita
  2. GrabExpress - Instant, Driver akan mendapat 10 berlian pada jam normal dan maksimal 12 berlian pada jam tertentu mulai pukul 18.00 - 22.59 Wita
  3. Grabfood, Driver akan mendapat 18 berlian pada jam normal dan maksimal mendapat 24 berlian pada jam tertentu mulai pukul 18.00 - 22.59 Wita
Berlian yang harus terkumpul untuk mendapatkan insentif / Bonus:
  1. Jika Terkumpul 135 Berlian akan mendapat insentif / bonus sebesar Rp 25.000 saja. 
  2. Jika Terkumpul 185 Berlian akan mendapat insentif / bonus sebesar Rp 70.000 saja.
  3. Jika Terkumpul 245 Berlian akan mendapat insentif / bonus sebesar Rp 130.000 saja
  4. Jika Terkumpul 310 Berlian akan mendapat insentif / bonus sebesar Rp 200.000 saja
Untuk bisa mendapatkan bonus tersebut ketika sudah mendapatkan berlian sesuai target adalah dengan memperhatikan performa. Driver harus memiliki nilai penyelesaian gabungan (GB,GE,GF) minimal 65% serta nilai rating gabungan (GB,GE,GF) minimal 4.5 saja. Selain itu driver tidak melakukan pelanggaran kode etik, tidak ada akun kompetitor.

Namun saat ini ada sedikit perubahan dari berlian yang didapatkan saat menjalankan order Grabfood, yakni dari 18-24 berlian untuk setiap menyelesaikan order grabfood. Sekarang sudah berkurang menjadi 15-19 berlian untuk setiap menyelesaikan satu order grabfood.

Jadi skema terabaru sistem berlian GrabBike di Bali adalah sebagai berikut.

Berlian yang didapatkan jika menyelesaikan order:
  1. Grabbike, driver akan mendapat 8 Berlian pada jam normal dan maksimal 11 berlian pada jam tertentu pada pukul 06.00 - 08.00 Wita dan pukul 16.00 - 19.00 Wita
  2. GrabExpress - Instant, Driver akan mendapat 10 berlian pada jam normal dan maksimal 12 berlian pada jam tertentu yakni pada pukul 18.00 - 20.00 Wita
  3. Grabfood, Driver akan mendapat 15 berlian pada jam normal dan maksimal mendapat 19 berlian pada jam tertentu yakni pada pukul 18.00 - 23.00 Wita
Berlian yang harus terkumpul untuk mendapatkan insentif / Bonus:
  1. Jika Terkumpul 135 Berlian akan mendapat insentif / bonus sebesar Rp 25.000 saja. 
  2. Jika Terkumpul 185 Berlian akan mendapat insentif / bonus sebesar Rp 70.000 saja.
  3. Jika Terkumpul 245 Berlian akan mendapat insentif / bonus sebesar Rp 130.000 saja
  4. Jika Terkumpul 310 Berlian akan mendapat insentif / bonus sebesar Rp 200.000 saja.
Selain misi diatas, ada juga tambahan misi sampingan yakni misi isi ulang lewat pengemudi yang bisa mendapatkan beberapa berlian, seperti di bawah ini.
  1. Untuk satu kali isi ulang akan mendapat tambahan 5 Berlian.
  2. Untuk tiga kali isi ulang akan mendapat tambahan 10 Berlian.
  3. Untuk lima kali isi ulang akan mendapat tambahan 10 Berlian.
Untuk misi yang nomor tiga dari misi isi ulang lewat pengemudi saya kurang paham karena berlian yang didapat jumlahnya dari misi yang nomor dua yang menyelesaikan 3 isi ulang.

Untuk bisa mendapatkan bonus tersebut ketika sudah mendapatkan berlian sesuai target adalah dengan memperhatikan performa. Driver harus memiliki nilai penyelesaian gabungan (GB,GE,GF) minimal 65% serta nilai rating gabungan (GB,GE,GF) minimal 4.5 saja. Selain itu driver tidak melakukan pelanggaran kode etik, tidak ada akun kompetitor.

Nah untuk saya pribadi skema berlian ini hanya untuk driver yang tangguh driver yang fulltime di grab dan mengambil semua order dari bike, express dan Food, karena jika kerja fulltime maka jumlah order yang masuk itu banyak dan bisa menjaga performa untuk tetap berada di atas 65%. Sementara untuk tingkat pembatalan order tentu akan sangat kecil terutama order bike dan express dan kemungkinan order bisa di cancel itu adalah grabfood karena mercant tutup atau menu yang dipesan tidak ada.

Seperti saya yang kerja paruh waktu di grab, tentu skema ini sudah tidak masuk akal, karena saya cuma cari food saja dan mulai pada siang hari, sementara berlian yang didapat hanya 15 saja dan maksimal 19 berlian. Jadi untuk bisa mendapat bonus Rp 70.000 saja sudah susah. Karena untuk mendapat 70k harus mengumpulkan 185 berlian yang artinya harus mengambil minimal 13 order. Jika kurang dari itu maka tidak akan mendapat apa-apa alias zonk.. yang dapat cuma ongkir saja.

Sementara jika dengan skema insentif yang dulu, mau dapat berapa order akan tetap dapat insentif sebesar Rp 7.500 sekali perjalanan. Jadi jika dapat 5 saja udah dapat insentif Rp 37.500, kalau dengan skema ini jadi lebih semangat.

Nah itu menurut pendapat saya, kalau menurut Anda bagus, silakan lanjutkan, kalau menurut Anda kurang bagus mungkin bisa hijrah ke tempat lain. nah itulah sedikit cerita saya tentang skema sistem berlian GrabBike di Bali, semoga bermanfaat dan terimakasih.

Kriana
Kriana Saya hanya orang yang menyempatkan diri untuk menulis tentang apa saja ketika saya sempat menulis, untuk diri sendiri maupun informasi untuk orang lain

Posting Komentar untuk "Skema Misi Berlian GrabBike Terbaru di Bali"