Instagram Memakai Logo Baru
Brosis, siapa yang tidak kenal dengan aplikasi berbagi foto milik Facebook yakni Instagram (IG), aplikasi ini sungguh sangat terkenal dikalangan pecinta dunia foto baik yang amatir maupun profesional. Kali ini kabar terbaru dari IG ini yakni menyangkut logo yang mereka gunakan saat ini. Sebelumnya IG memakai logo atau ikon yang tetap bertahan dengan desain skeumorphic (mirip dengan obyek di dunia nyata) berbentuk serupa kamera Polaroid, lengkap dengan lensa dan viewfinder.
Kali ini Instagram mengubah bentuk dan warna logonya menjadi rancangan baru yang flat, dengan outline putih dan latar belakang gradasi yang memadukan warna ungu, pink, jingga dan ungu. Meski bentuknya sederhana, proses pembuatan logo baru Instagram ternyata ruwet. Logo ini dirancang dalam kurun waktu 9 bulan. Satu buah logo ini melambangkan identitas Instagram, sebuah aplikasi populer yang di-klik tiap hari oleh jutaan orang.
Warna background yang dominan ungu ini sebenarnya mewakili elemen striping berwarna pelangi yang dulu terdapat di pojok kiri di atas logo Instagram lama. Selain itu ada juga alasan praktisnya, yakni membuat logo jadi lebih mudah ditemukan oleh pengguna di antara rimba ikon aplikasi di layar homescreen. Kalau cuma terdiri dari dua warna saja, bisa dipastikan logo baru ini gampang terlewat dari pandangan.
Instagram turut merombak tampilan antarmuka aplikasi utamanya menjadi sedikit berbeda. Yang paling kentara mungkin adalah layar belakang layar tempat menambahkan filter kini tak lagi berwarna hitam, melainkan putih.
Di samping logo aplikasi utama Instagram, logo aplikasi-aplikasi lain dari layanan photo sharing itu juga ikut di rubah, mulai dari menyusun kolase foto (Layout), membuat video singkat dari rangkaian foto (Boomerang), hingga membuat videotime lapse (Hyperlapse).
Kali ini Instagram mengubah bentuk dan warna logonya menjadi rancangan baru yang flat, dengan outline putih dan latar belakang gradasi yang memadukan warna ungu, pink, jingga dan ungu. Meski bentuknya sederhana, proses pembuatan logo baru Instagram ternyata ruwet. Logo ini dirancang dalam kurun waktu 9 bulan. Satu buah logo ini melambangkan identitas Instagram, sebuah aplikasi populer yang di-klik tiap hari oleh jutaan orang.
Warna background yang dominan ungu ini sebenarnya mewakili elemen striping berwarna pelangi yang dulu terdapat di pojok kiri di atas logo Instagram lama. Selain itu ada juga alasan praktisnya, yakni membuat logo jadi lebih mudah ditemukan oleh pengguna di antara rimba ikon aplikasi di layar homescreen. Kalau cuma terdiri dari dua warna saja, bisa dipastikan logo baru ini gampang terlewat dari pandangan.
Instagram turut merombak tampilan antarmuka aplikasi utamanya menjadi sedikit berbeda. Yang paling kentara mungkin adalah layar belakang layar tempat menambahkan filter kini tak lagi berwarna hitam, melainkan putih.
Di samping logo aplikasi utama Instagram, logo aplikasi-aplikasi lain dari layanan photo sharing itu juga ikut di rubah, mulai dari menyusun kolase foto (Layout), membuat video singkat dari rangkaian foto (Boomerang), hingga membuat videotime lapse (Hyperlapse).
Nah sekarang pertanyaannya adalah apakah kamu suka dengan logo baru Instagram ini atau kamu memilih logo yang lama yang sudah dikenal oleh para penggunanya selama ini? Silakan berikan pendapatmu di kolom komentar, terimakasih.
Posting Komentar untuk "Instagram Memakai Logo Baru"
Silakan berikan komentar Anda dengan baik, silakan gunakan Bahasa Indonesia dengan baik supaya mudah dibaca oleh pengunjung lain, Jangan ada Spam dan link aktif. Terimakasih