Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memegang atau Menembakkan Senapan Angin yang Benar

Brosis, kebetulan saya ada senapan angin di rumah lengkap dengan corongnya yang bermerek Bushnell 3-9X0 EG. Senapan angin itu punya adik saya yang dipakai berburu burung perkutut di sawah yang habis panen setiap pagi dan sore sambil memberi makan ternak babi. Mumpung ada senapan akhirnya saya pun mencoba untuk menggunakan senapan itu. Sebelumnya saya tidak pernah memegang senapan karena memang tidak punya. Mumpung kali ini ada senapan saya pun mencoba memakainya dan mencoba mencari cara memakai senapan yang benar di internet dan akhirnya saya menemukannya dan langsung mempraktekkan teori menembak dengan senapan angin yang saya dapat dari internet dan akan saya coba tulis ulang di sini setelah saya selesai mencoba cara menggunakan atau menembakkan senapan angin merek Sharp Innova tersebut.

Cara Memegang atau Menembakkan Senapan Angin yang Benar

Jika kamu baru mulai belajar memakai senapan ada baiknya kamu perhatikan beberapa tips keamanan ketika memakai senapan angin ini supaya tidak membahayakan siapapun.
  • Pertama adalah selalu perlakukan senapan seolah-olah dalam keadaan terisi peluru atau mimis. Tetap pasang kunci pengamannya sampai senapan siap dalam posisi menembak.
  • Jangan pernah meletakkan jari di pelatuk sebelum kamu siap menembak.
  • Ketika kamu tidak dalam posisi menembak, jagalah agar larasnya tetap mengarah ke atas atau lurus ke arah tanah, jangan pernah mengarahkan senapan ke tubuh kamu sendiri atau orang lain dan anggaplah bahwa senapannya selalu terisi.
  • Sebelum kamu mencoba membidik, mengisi atau menembakkan senapan, ingatlah bahwa senapan merupakan alat yang berbahaya dan ampuh yang bisa melukai. Jadi berhati-hatilah dalam menggunakan benda satu ini.
Cara Memegang atau Menembakkan Senapan Angin yang Benar

Nah jika kamu sudah paham kalau senapan angin juga benda yang berbahaya maka dari itu, kit mulai memakainya dengan bijak, sekarang saatnya kita praktek dengan menggunakan senapan angin, anggap saja kita sudah punya sasaran tembak. Karena di kampung saya tidak ada lapangan tembak, maka saya memilih pohon kapuk yang tinggi yang ada di dekat rumah yang sudah berbuah dan kering sehingga kapuknya terlihat keluar dari buahnya dan itulah yang menjadi sasaran saya ketika saya mencoba menembak dengan senapan angin Sharp Innova ini. Nah berikut adalah cara memegang senapan ketika senapan sudah siap untuk dipakai menembak sasaran.

Cara Memegang atau Menembakkan Senapan Angin yang Benar
  1. Kali ini saya menembak dengan posisi berdiri dan pastikan kuda-kuda kaki sudah tepat supaya tidak goyah saat mengarahkan senapan ke sasaran tembak. Kaki kamu harus selebar bahu, lutut agak tertekuk , dengan tubuh miring sekitar 40 derajat ke arah sasaran pada saat posisi tangan menembak. Jangan menempelkan jari pada pelatuk, tetapi peganglah gagang senapan di belakang pelatuk dengan jari kamu yang lain.
  2. Letakkan gagang senapan pada bahu dengan larasnya mengarah ke sasaran. Tarik bagian popor senapan dengan kuat ke arah bahu. Jika tidak menempatkan senapan dengan erat di bahu maka akan membuat hentakan lebih terasa ketika kamu menembakkannya. Jika sudah menempel dengan erat pada bahu memungkinkan tubuh kamu menyerap tendangannya, dan jika tidak erat, senapan akan mental ke bahu.
  3. Tempelkan gagang senapan pada pipi dengan erat, untuk membidik dengan baik,hal ini bertujuan untuk memudahkan mata kamu sejajar dengan arah bidikan senapan, dengan menjaga agar pipi tetap menempel erat pada gagang senapan. Jika senapan memiliki aperture sight (teropong untuk membidik) sekitar setengah dari larasnya, sejajarkan senapannya sehingga titik bidik di dekat ujung laras senapan sejajar dengan aperture. Berlatihlah untuk menempatkan pipi di titik yang sama pada senapan dan sejajarkan titik pandang secepat dan senyaman mungkin.
  4. Satu tangan lagi memegang bagian pompa senapan untuk menjaga keseimbangan senapan supaya tidak goyah, pegang dari bawah seperti yang terlihat pada gambar di atas,.
  5. Jika sudah terlihat pas dan melihat sasaran tembak dengan jelas maka mulailah buka kunci pelatuk dan mulai arahkan jari pada pelatuk untuk bisa melepaskan tembakan.
  6. Ulangi langkah-langkah di atas untuk memantapkan hasil bidikan kamu supaya semakin akurat mengenai sasaran tembak.
Cara Memegang atau Menembakkan Senapan Angin yang Benar

Nah itulah beberapa trik atau cara menembakkan senapan angin yang saya dapat dari wikihow dan saya sudah mencoba mempraktekkannya dan ternyata asik juga dalam mencoba belajar menembak dengan senapan angin ini, kamu mau mencobanya juga? silakan mencobanya ditempat yang aman supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, semoga bermanfaat dan terima kasih.
Kriana
Kriana Saya hanya orang yang menyempatkan diri untuk menulis tentang apa saja ketika saya sempat menulis, untuk diri sendiri maupun informasi untuk orang lain

Posting Komentar untuk "Cara Memegang atau Menembakkan Senapan Angin yang Benar"