Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mencairkan Pendapatan Google Adsense di Kantor Pos

Brosis, pagi ini saya putuskan untuk datang ke Kantor Pos terdekat dari rumah yakni Kantor Pos yang ada Kreneng dengan tujuan untuk mencairkan pendapatan dari Google Adsense (GA) via Western Union (WU) berhubung sudah menerima email dari Google kalau pembayaran sudan dikirim secara otomatis dan sudah bisa dicairkan mulai tanggal 22 Januari 2016 ini. Seperti biasa siapkan dulu satu lembar kartu identitas yang dicantumkan di profil GA, saya sendiri memakai KTP di profil GA saya maka saya perlu satu lembar fotocopy KTP. Setelah itu ketika sudah sampai di kantor pos, seperti biasa saya ambil nomor antrian dulu setelah itu baru ambil formulir untuk mencairkan kiriman uang via WU

Mencairkan Pendapatan Google Adsense di Kantor Pos

Kebetulan yang antri tidak terlalu banyak, maka sebelum saya selesai mengisi formulir WU, nomor antrian saya sudah dipanggil dam akhirnya saya cepat-cepat mengisi formulir itu dan setelah selesai, saya langsung ke teller. Kali ini bertemu dengan teller yang sama waktu saya mencairkan pendapatan GA saya dua bulan yang lalu, maklumlah baru bisa gajian dua bulan sekali. Seperti biasa saya serahkan formulir pencairan GA via WU, kemudian forokopy KTP dan juga KTP asli pun diminta. Setelah di cel oleh perugas teller tersebut, akhirnya sudah bisa diketahui jumlah uang yang bisa saya terima.

Namum sebelum uang bisa cair, Pak Petugas itu rada penasaran dengan identitas pengirim yang yang saya tulis pada fomulir tersebut. Pak petugas itu bertanya "Siapa itu Google" ini yang kedua kalinya dia bertanya seperti itu, dulu juga waktu dua bulan lalu pernah bertanya seperti, dan saya sudah pernah menulisnya di blog tumblr saya dengan judul Petugas Pos Tidak Tahu Apa Itu Google? disana sudah saya tulis sedikit percakapan dengan Pak petugas tersebut. Kali ini masih sama dia bertanya lagi, "Apa itu google?" dan saya pun menjawab dengan santai, "Google itu perusahaan Internet Pak." Dia bertanya lagi "Ini uang untuk jasa apa ya, kirim barang?" saya pun jawab lagi dengan santai "Bukan Pak, itu uang jasa pasang iklan Pak." Bapa itu pun diam tidak bertanya lagi.

Setelah selesai mengecek jumlah dolar dan di kali rate rupiah hari ini dan mendapatkan hasilnya, dia pun menghitung jumlah uang yang akan diserahkan kepada saya, tanpa basa-basi Bapak itu pun menyerahkan uang, print resi dan kopian dari formulir WU tersebut kepada saya. Tidak lupa saya ucapkan terimakasih kepada Bapak itu, sebenarnya masih ada sisa Rp 800 tapi tidak di kasi dan saya disuruh mengambil koran yang harganya Rp 1.000 tapi tidak saya ambil saya biarkan saja.

Nah ini adalah yang kedua kalinya Bapak itu bertanya kepada saya tentang apa itu google apa dia benar tidak tahu apa dai cuma pura-pura tidak tahu untuk sekedar basa-basi saja dengan saya, tapi sudahlah meskipun dia tidak tahu google yang penting dia sudah kerja dengan baik, kalau dua bulan lagi ada rezeki lagi (maunya sie setiap bulan hehe) dan bisa cair dan ketemu Bapak itu lagi, apakah dia akan bertanya lagi apa itu Google? biarlah hanya Tuhan yang tahu. Nah itulah cerita saya hari ini tentang pencairann pendapatan Google Adsense di Kantor Pos, semoga bermanfaat.
Kriana
Kriana Saya hanya orang yang menyempatkan diri untuk menulis tentang apa saja ketika saya sempat menulis, untuk diri sendiri maupun informasi untuk orang lain

2 komentar untuk "Mencairkan Pendapatan Google Adsense di Kantor Pos"

  1. Hehehe,, Mas kira-kira berapa minimal untuk bisa mencairkan uang addsense?

    BalasHapus

Silakan berikan komentar Anda dengan baik, silakan gunakan Bahasa Indonesia dengan baik supaya mudah dibaca oleh pengunjung lain, Jangan ada Spam dan link aktif. Terimakasih