Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Selamat Hari Blogger Nasional

Selamat Hari Blogger Nasional

Brosis apa kabar? tak terasa ternyata blog ini sudah berumur kurang lebih dua setengah tahun, tepatnya awal tahun 2012 akriko memutuskan untuk konsisten di dalam dunia blog meskipun itu tidak berjalan mulus, artinya tidak setiap hari akriko bisa posting tulisan di blog ini. Hari ini tepatnya tanggal 27 oktober 2014 diperingati sebagai Hari Blogger Nasional entah kenapa hari ini atau setiap tanggal 27 oktober ditetapkan sebagai Hari Blogger Nasional, meskipun demikian akriko tidak mempersalahkan hal itu karena bagi akriko semua itu belum begitu penting.

Selama ngeblog hampir dua setengah tahun tentu akriko punya cerita yang menyenangkan dan mengecewakan. Menyenangkan itu ketika blog akriko sudah banyak yang mengunjungi, setiap hari bisa 1000-1500 kunjungan meskipun kebanyakan pengunjung baru setiap harinya. Sedangkan kecewanya adalah ketika orang lain tahu kalau akriko punya blog dan mereka bertanya kamu punya blog? itu asli tulisanmu atau copas? kadang orang awam memang susah untuk mengerti blog kalau memang tidak terjun didalamnya, ketika ada orang bertanya seperti akriko jawab singkat saja dan sedikit memberi penjelasan kalau semua tulisan diblog itu adalah asli tulisan akriko bukan dari copas (copy paste).

Dari awal berdiri akriko.com tidak punya tujuan yang jelas, artinya dari awal membuat blog dan membeli domain akriko.com semata-mata untuk membulatkan tekad untuk menuntut supaya bisa menulis setidaknya sekali dalam seminggu supaya tidak percuma punya blog dengan domain pribadi meskipun masih dengan hosting gratis. Setelah beberapa tahun dan sampai saat ini, dengan kunjungan yang lumayan banyak, akriko ingin menghasilkan uang dari blog ini, dengan mendaftar google adsense dan menampilkan iklan dari google dan itu sudah terwujud kurang lebih setahun lalu dan dengan penghasilan masih sangat minim.

DP BBM Selamat Hari Blogger Nasional

Selain itu, akriko juga ingin menjadikan akriko.com sebagai tempat untuk berjualan online, tetapi semua itu masih belum bisa terwujud karena akriko belum tahu harus berjualan apa. Selain itu akriko juga membuka kesempatan bagi orang lain untuk memasang iklannya di sini dengan membuat banner sesuai kontrak, tetapi masih belum ada yang percaya dengan akriko.com ini. Kebahagiaan seorang blogger itu tidak dihitung dari materi, banyak sebenarnya yang bisa membahagiakan seorang blogger misalnya dengan banyaknya kunjungan blog dan komentar pada saat posting tulisan diblog.

Apakah akriko sudah merasa sebagai Blogger? jawaban akriko adalah Belum, mengapa seperti itu karena akriko belum pantas disebut blogger karena belum bisa menyumbang apapun untuk perubahan ke lebih baik, saat ini akriko berusaha untuk tetap menulis meskipun dengan berbagai macam topik yang tak jelas dan semoga selalu bermanfaat bagi setiap orang yang membacanya, mungkin hanya itu sedikit cerita untuk menyambut Hari Blogger Nasional, tetap ngeblog dan pantang menyerah, terimakasih.
Kriana
Kriana Saya hanya orang yang menyempatkan diri untuk menulis tentang apa saja ketika saya sempat menulis, untuk diri sendiri maupun informasi untuk orang lain